| |

Yayasan SMI Melaksanakan Kegiatan Pengabdian Lintas Negara hingga Malaysia bersama 23 Relawan

img 1245 jpg 64e9f13e4addee6c8413c2c2

Yayasan Semangat Muda Indonesia (SMI) sebagai organisasi pemuda telah selesai mengadakan kegiatan pengabdian lintas negara pada bulan Juli 2023. Setelah mengadakan seleksi selama kurang lebih 2 bulan, terpilih 23 pemuda yang terdiri dari berbagai wilayah di Indonesia untuk mengikuti program SMI Youth Teaching chapter Malaysia. Sesuai dengan tajuk kegiatan, program ini dilaksanakan di Kuala Lumpur Semenanjung Malaysia selama kurang lebih 7 (tujuh) hari. 

Yayasan SMI membagi 23 pengajar kedalam beberapa kelompok untuk mengajar di beberapa sekolah non formal dengan nama Sanggar Bimbingan (SB) di bawah naungan Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL) yang dipimpin oleh Ibu Friny Napasti S.Pd., M.Pd selaku Kepala Sekolah.

Sasaran kegiatan ini merupakan anak-anak keturunan Warga Migran Indonesia (WMI) yang tinggal di Malaysia. Program ini telah mendapat persetujuan dan dukungan dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur Malaysia khususnya Atase Pendidikan dan Kebudayaan yaitu Prof. Muhammad Firdaus., SP., M.Si serta seluruh pengelola SB yang terlibat dalam program ini. 

Selama sepekan, para relawan mengajar melaksanakan beberapa program kegiatan yang sangat menarik untuk mendukung kemampuan akademik dan non akademik siswa. Program tersebut meliputi pendampingan membaca, menulis dan menghitung yang dipandu oleh Nuraliya Purba., S.Ars dan Farras Noura sebagai penanggung jawab. Kegiatan ini memanfaatkan alat peraga seperti flash card dan media yang digunakan sehari-hari.

Selanjutnya, relawan pengajar SMI turut melaksanakan program kelas inspirastif untuk memotivasi siswa supaya lebih semangat belajar dalam meraih cita-cita mereka, program ini dipimpin oleh Shaffitri Kurnia Putri., S.Sos dan Zuhaimi Santari Hayus., S.Psi.

Selain itu, relawan mengajar SMI juga melaksanakan program kesenian untuk membekali kemampuan siswa meskipun mereka tidak tinggal di Indonesia. Program kesenian tersebut meliputi pelatihan tari daerah yang dipandu oleh Neng Resi Fitriani dan Valina Nadira Putri Hananto.

Ketua Yayasan SMI Ibu Siti Nur Azizah., S.E., M.Si yang merupakan seorang dosen di salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Jawa Tengah sekaligus mahasiswa doktor Universitas Gadjah Mada Yogyakarta menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan program rutin Yayasan SMI dalam rangka pengabdian untuk memenuhi hak belajar bagi seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) dimanapun mereka berada. Yayasan SMI juga turut mengundang seluruh pemuda pemudi yang ingin berpartisipasi aktif dan bergabung pada program SMI Youth Teaching pada chapter selanjutnya. 

Sesuai komitmen Yayasan SMI untuk dapat terus berkontribusi dan bersemangat dalam membangun negeri.

Source : Kompasiana.com

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *